Minggu, 13 Februari 2011

Pemimpin

Dengar renungan ini tadi pagi, di radio RPK oleh Bpk Pendeta Gilbert Lumoindong, tentang “Kriteria Pemimpin yang Tuhan Sedang Bangkitkan untuk Akhir Jaman”.

Ada satu poin yang ketinggalan, gak keburu nyatet, tp garis besar kriteria seorang pemimpin yang baik adalah:

1.Pemimpin yang bukan hanya memberi perintah, tetapi memberikan teladan..

2.Pemimpin yang bukan membanggakan kehebatan diri sendiri, tetapi membangkitkan kerja sama..

3.Pemimpin yang bukan mengeluh waktu disakiti, namun selalu belajar dari hal2 yang menyakitkan..

Tentang hal2 yang menyakitkan:

a.Banyak orang tersakiti oleh pikirannya sendiri, berasumsi tentang suatu hal yang belum tentu benar, misal: si A marah sama si B karena gak menegur si A ketika mereka berpapasan di jalan, pikir si A sekarang si B sombong. Padahal si B gak negur si A, karena si B lagi nyupir mobil jadi gak ngeh (sadar) ada si A..

b.Banyak dari kita tersakiti karena suasana hatinya tidak enak.. lagi sensitive..

c.Dan banyak dari kita tersakiti memang karena ada hal2 yang menyakitkan..

“segala sesuatu yang tidak membunuh kamu, akan membuat kamu semakin kuat..” Push Your Limit..

4.Pemimpin yang bukan hanya memanfaatkan orang lain, tetapi mengembangkan potensi yang ada..

5.Pemimpin yang bukan hanya menghakimi orang, tetapi mencari jalan keluar..

Tentang menghakimi: ketika kita menghakimi seseorang atas kesalahan mereka, bukan membuat mereka bertambah baik, hanya membuat mereka terpojok dan terluka..

6.Pemimpin yang bukan hanya berkompetisi, tetapi menjadi yang terbaik dari diri kita sendiri..

7.


verve vine

Tidak ada komentar:

Posting Komentar